Penipuan online merupakan hal yang ditakuti karena banyak sekali orang awam yang bisa menjadi korban. Untuk melakukan pencegahan biasanya dapat dilakukan dengan menggunakan langkah perlindungan seperti tidak mudah percaya atas telepon dan pesan yang mengatasnamakan dari bank, hingga juga tidak mengklik link dengan sembarangan. Apabila menjadi korban, ikuti cara melaporkan penipuan online baik lewat call center bank hingga ke kepolisian untuk membantu mengatasi dan memberikan solusi terbaik yang bisa Anda dapatkan.
Mengenal Modus Penipuan Menggunakan Malware
Dari banyaknya modus penipuan yang bisa terjadi, hal yang sering untuk dideteksi dan juga dicegah adalah penipuan yang menggunakan malware. Untuk malware sendiri merupakan virus yang sengaja ditanam ke smartphone atau perangkat yang dipunyai korbannya. Malware tersebut kemudian bisa untuk menyusup dan mencuri data informasi yang dipunyai dari gadget yang sudah terinstal dengan malware tersebut.
Jenis malware tersebut akan bisa mengambil informasi penting termasuk juga yang bisa digunakan untuk melakukan pembobolan kartu kredit dan juga aplikasi mobile banking yang dipunyai, sehingga membobol rekening yang Anda punyai. Hati-hati dengan malware yang bisa digunakan untuk membobol kartu kredit seperti trojan baking, skimmer online, dan juga ransomware yang terakhir dapat menyebabkan pembobolan data bahkan hingga skala nasional.
Cara Aman untuk Mencegah Penipuan Menggunakan Malware
Apabila mengalami kerugian yang disebabkan oleh malware, sebaiknya segera melakukan cara melaporkan penipuan online yang dialami. Akan tetapi agar jangan sampai terjadi kepada Anda, berikut ini cara mencegah agar tidak menjadi korban malware yang bisa membobol kartu kredit:
- Langkah pencegahan yang pertama adalah dengan memastikan bahwa tidak ada malware yang ada di perangkat yang Anda punyai. Agar tidak mudah masuk malware tersebut dapat dilakukan dengan selalu memperbarui sistem operasi yang dipunyai sehingga mempunyai perlindungan yang lebih baik. Anda juga bisa menggunakan antivirus yang juga perlu diperbarui agar bisa mendapatkan keamanan yang terbaik dan tidak mudah terkena serangan malware.
- Langkah yang bisa digunakan selanjutnya adalah dengan mengunduh aplikasi yang tidak jelas. Malware bisa disusupkan dari aplikasi yang tidak resmi dan juga dari developer yang tidak terpercaya, sehingga bisa menimbulkan kerugian. Untuk menghindari hal tersebut, sebaiknya mengunduh aplikasi yang ada di perangkat resmi. Ketika melakukan pengunduhan, sebelum membuka dan menggunakannya juga akan discan oleh antivirus terlebih dahulu yang membantu untuk mendeteksi aplikasi yang berbahaya.
- Hal selanjutnya yang bisa dilakukan adalah dengan tidak menggunakan wifi yang gratis dan juga digunakan untuk umum ketika mengakses aplikasi finansial. Ketika akan mengakses aplikasi perbankan seperti myBCA atau BCA Mobile, sebaiknya gunakan data pribadi saja. Terutama ketika Anda menggunakan free wifi yang ada di kafe dan juga tempat lainnya. Hal tersebut akan memberikan akses terbuka sehingga seperti mengundang malware yang bisa disusupkan dengan perangkat Anda, sehingga bisa membuat data pribadi yang dipunyai dicuri. Oleh karena itulah sebaiknya akses aplikasi finansial menggunakan data pribadi saja.
- Langkah selanjutnya adalah dengan memanfaatkan antivirus untuk mencegah malware. Tetapi juga pastikan bahwa antivirus yang diunduh dan digunakan bukan malware yang menyamar. Unduh aplikasi antivirus yang aman sehingga memberikan fungsi untuk bisa mendeteksi malware dan langsung menghapusnya. Hal tersebut akan sangat efektif untuk menjadi langkah preventif menghindari kerugian yang disebabkan oleh pencurian data dari malware yang masuk.
- Hal terakhir yang bisa dilakukan adalah dengan berhati-hati apabila menerima pesan yang mencurigakan. Jangan klik tautan yang dikirimkan dengan sembarangan, terutama dari nomor atau email yang tidak dikenal. Hindari membuka file berupa PDF, apk, dan juga lainnya dari pihak yang tidak dikenal ataupun yang mengatasnamakan pihak tertentu tetapi tidak mempunyai tanda verifikasi yang asli.
Cara melaporkan penipuan online kartu kredit lewat malware, bisa dilakukan dengan menghubungi call center dari bank. Anda bisa melakukan langkah pencegahan terlebih dahulu untuk lebih aman agar tidak terkena malware. Akan tetapi apabila menjadi korban malware, hubungi Halo BCA 1500888 ketika menemukan hal yang mencurigakan dan juga ada aktivitas di kartu kredit yang tidak Anda lakukan.

